Momota Jadi Momok di Thailand Open? Begini Respons Lee Chong Wei

Selasa, 29 Desember 2020 11:34 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/Indosport.com
Pebulutangkis Jepang, Kento Momota. Copyright: © Herry Ibrahim/Indosport.com
Pebulutangkis Jepang, Kento Momota.

INDOSPORT.COM – Legenda bulutangkis Malaysia, Lee Chong Wei, ikut menyoroti tunggal putra Jepang, Kento Momota, yang diprediksi bakal mendominasi selama Thailand Open 2021.

Kento Momota mengawali comeback-nya setelah pulih dari kecelakaan pada Januari 2021 dengan menjuarai All Japan Championship ketiga kalinya secara beruntun pekan lalu.

Pada turnamen itu, Momota tampak begitu mengerikan. Dia memenangkan lima pertandingan, termasuk mengalahkan peringkat 11 dunia Kanta Tsuneyamaa dengan skor 18-21,21-12,21-17 di final.

Kesuksesannya menjuari All Japan Championshio membuat banyak orang percaya bahwa Momota bakal mencuri perhatian saat dirinya tampil di Thailand Open pada Januari 2021. Momota diprediksi siap merebut tempatnya kembali sebagai favorit juara.

Namun, hal itu tidak sepenuhnya diyakini oleh Lee Chong Wei. Menurut peraih medali perak Olimpiade tiga kali itu, masih terlalu dini untuk menilai bahwa Momota bakal mendominasi karena banyak pebulutangkis terbaik yang ikut bersaing di sana.

“Meskipun pandemi, sebagaian besar pemain tetap melanjutkan sesi pelatihan mereka,” kata Lee Chong Wei dilansir dari The Star Malaysia.

“Jadi sangat sulit untuk memprediksi (juara) karena mereka sudah lama sekali tidak bertanding. Menurut saya tidak tepat untuk mengatakan siapa yang lebih baik dari yang lain, yang jelas tidak ada yang jadi favorit.”

“Mari kita tunggu sampai turnamen pertama selesai karena sata itu akan memberi kita gambaran yang lebih jelas,” tandas Lee Chong Wei.

Thailand Open termasuk ke dalam rangkaian turnamen Asian Leg yang akan digelar di Bangkok, Thailand mulai 12 - 17 Januari, dilanjutkan 19-24 Januari dan ditutup dengan BWF World Tour Finals pada 27-31 Januari 2021.

Bukan hanya Kento Momota saja yang bakal diunggulkan dalam turnamen ini. Ada juga pemain no. 2  Chou Tien-chen dari Chinese Taipei, No. 3 Anders Antonsen, yang memenangkan Denmark Open pada Oktober.

Nomor empat ada Viktor Axelsen, pemenang All-England pada Maret sebelum pandemi virus corona menghentikan turnamen-turnamen bulutangkis sepanjang 2020.