Berangkat ke Tur Eropa, Ganda Campuran Malaysia Ingin 'Tampar' Muka BAM

Kamis, 25 Februari 2021 16:54 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
© WANG ZHAO/AFP/Getty Images
Goh Soon Huat (kanan) dan Lai Shevon Jemie, ganda campuran asal Malaysia Copyright: © WANG ZHAO/AFP/Getty Images
Goh Soon Huat (kanan) dan Lai Shevon Jemie, ganda campuran asal Malaysia
Lebih Menikmati Latihan

Hal ini sangat berbeda dari yang mereka rasakan pada kualifikasi sebelumnya, di mana mereka terbebani oleh ekspetasi tinggi untuk memenangkan gelar juara.

“Saya merasa sangat berbeda dalam latihan akhir-akhir ini, saya lebih menikmatinya. Saya tentu berharap ini akan membantu saya dan Soon Huat mengeluarkan A-game kami lagi,” kata Shevon.

“Pada kualifikasi sebelumnya, kami tidak melakukannya dengan baik karena kami berjuang untuk menghadapi beban ekspektasi dan kami sekarang harus mengejar ketinggalan di peregangan terakhir.

Meski begitu, Shevon menekankan bahwa hal itu bukan berarti mereka harus bersantai selamanya. Pasalnya, mereka juga masih harus bertanggung jawab kepada diri mereka sendiri, sponsor dan juga para pendukungnya, yang akhirnya kembali jadi kebanggaan bangsa.

Di ajang BWF World Tour Finals 2021 yang berlangsung di Thailand, Shevon dan Soon Huat berhasil menembus babak semifinal. Mereka juga menjadi pemenang medali perak di ajang SEA Games 2019 di Manila.