INDOSPORT.COM - Rekor luar biasa Susy Susanti di kompetisi All England yang akan sangat sulit untuk dipecahkan tunggal putri Indonesia.
Susy Susanti merupakan salah satu pemain legendaris Indonesia yang pernah bersinar di eranya. Tidak ada yang tidak mengenal eks Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI itu.
Tidak hanya terkenal dengan kecerdasannya dalam mengolah strategi permainan, Susy Susanti juga dikenal dengan banyaknya prestasi yang sudah dicatatkan di kompetisi internasional.
Salah satu prestasi terbaik yang pernah dicatatkan legenda tunggal putri Indonesia itu, yaitu di kompetisi All England, turnamen bulutangkis tertua yang ada di dunia.
Dilansir dari Instagram akun Badminton Statistik, Susy Susanti merupakan atlet Indonesia pertama dan satu-satunya dari sektor tunggal putri yang berhasil meraih gelar All England.
Legenda tunggal putri Indonesia, Susy Susanti diketahui berhasil meraih gelar All England sebanyak 4 kali, di mana gelar itu diraihnya di tahun 1990-1991 dan 1993-1994.