INDOSPORT.COM - Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) kembali mengeluarkan update peringkat dunia terkini menuju ajang BWF World Tour Finals 2021 pada Selasa (23/03/21).
BWF World Tour Finals 2021 sendiri merupakan sebuah turnamen bulutangkis internasional yang menjadi tempat pertempuran pebulutangkis terbaik dunia.
Turnamen BWF World Tour Finals 2021 diketahui akan bergulir pada 15 - 19 Desember di Guangzhou, China, dan sejauh ini masih belum ada perubahan terkait tanggal penyyelanggaraan.
Kejuaraan BWF World Tour Finals tidak bisa diikuti oleh setiap pebulutangkis, karena turnamen ini hanya delapan pemain atau pasangan dari setiap negara yang hanya boleh mengirimkan paling banyak dua wakil di masing-masing sektor.
Dalam update peringkat BWF World Tour Finals 2021 kali ini, belum ada satu pun wakil Indonesia yang menempati peringkat 10 besar, terlebih setelah insiden All England 2021 yang sangat merugikan.
Pada kompetisi All England 2021, seluruh tim bulutangkis Indonesia diketahui dipaksa mundur oleh BWF dan pihak penyelenggara, lantaran berada satu pesawat dengan penumpang yang didiagnosa positif Covid-19.
Akibatnya, seluruh tim bulutangkis Indonesia harus menjalani isolasi mandiri sesuai dengan regulasi yang diterapkan oleh pemerintah Inggris, yang membuat Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan kolega tidak lagi bisa melanjutkan perjuangan di kompetisi All England 2021.
Padahal Kevin/Marcus, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Jonatan Christie sudah tampil di babak pertama dan berhasil meraih kemenangan. Sayangnya, regulasi pemerintah Inggris memaksa menghentikan perjuangan wakil Indonesia di All England 2021.
Tidak bisanya Kevin/Marcus dkk. mengikuti kompetisi All England 2021 berdampak pada peringkat mereka di klasemen sementara kualifikasi BWF World Tour Finals 2021, di mana belum ada satu pun wakil Indonesia yang muncul di peringkat 10 besar dunia.