INDOSPORT.COM - Daftar hadiah yang berhak dibawa pulang oleh pebulutangkis Indonesia di kompetisi Spain Masters 2021, siapakah yang terbanyak?
Tim bulutangkis Indonesia berhasil mencetak prestasi membanggakan di Spain Masters 2021 dengan meraih 4 gelar di sektor tunggal putri, ganda putra dan putri serta ganda campuran.
Empat gelar yang diraih oleh pebulutangkis Indonesia di Huelva, Spanyol, Minggu (23/05/21) dipersembahkan oleh Putri Kusuma Wardani, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Pasangan Yulfira/Febby sukses mengalahkan Amalie Magelund/Freja Ravn dengan skor 21-16, 21-14. Lalu, Chico Aura yang dikalahka Toma Junior Popov dengan skor 15-21, 17-21 di final Spain Masters 2021.
Putri KW yang sukses bersinar usai mengalahkan Line Christophersen dengan skor 21-15, 21-10 di final BWF World Tour Super 300. Dilanjutkan pasangan Pramudya/Yeremia yang mengalahkan Sabar/Reza dengan skor 21-15, 18-21, 21-14.
Terakhir, pasangan Rinov/Pitha yang berhasil mengalahkan Niclas Nohr/Amalie Magelund dengan skor 21-18, 21-15 di final Spain Masters 2021 untuk merebut gelar perdana pasangan Indonesia di kompetisi BWF World Tour.