Punya Beban Berat di Olimpiade Tokyo 2020, Kevin/Marcus Tetap Santai

Jumat, 18 Juni 2021 17:52 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
© PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Copyright: © PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

INDOSPORT.COM – Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon memiliki cara tersendiri menghadapi beban berat di Olimpiade Tokyo 2020.

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon menjadi salah satu dari tujuh wakil Indonesia yang bakal tampil di Olimpiade Tokyo 2020 pada 23 Juli hingga 8 Agustus mendatang.

Sebagai salah satu ganda kebanggan dan andalan Indonesia sekaligus nomor satu dunia, pasangan berjuluk The Minions memiliki beban berat yakni ditargetkan untuk meraih medali emas.

Namun Kevin/Marcus mencoba menghadapinya dengan tetap santai, dalam artian bakal tetap tenang dan tak mau gegabah baik secara mental maupun fisik karena dinilai bisa memberikan pengaruh buruk saat tampil.

"Faktor paling penting adalah menjaga mental dan tekanan. Harus bisa kontrol emosinya. Kami ditarget emas tapi tidak ada yang jamin bisa dapat kan?” kata Marcus Gideon, dilansir dari laman resmi PBSI.

“Jadi sebisa mungkin dijaga hatinya agar tidak menggebu-gebu pengen, nanti takutnya malah kepikiran dan kalah," tambah pasangan Kevin Sanjaya ini.