INDOSPORT.COM – Pelatih asal Indonesia, Flandy Limpele, meminta ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, agar tetap rendah hati setelah meraih medali perunggu di Olimpiade Tokyo 2020.
Perjalananan Aaron Chia/Soh Wooi Yik di Olimpiade Tokyo penuh dengan kejutan. Pasangan No. 9 dunia itu mampu mengalahkan unggulan teratas Marcus Gideon/Kevin Sanjaya untuk pertama kalinya dalam delapan pertemuan di babak perempat final.
Merekakemudian kalah dari pasangan China Liu Junhui/Liu Yuchen dari China di semifinal, namun di babak perebutan perunggu, mereka bangkit untuk menaklukkan juara dunia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Medali perunggu ini menjadi medali pertama Negeri Jiran di Olimpiade dari sektor ganda putra. Pencapaian mereka mendapatkan apresiasi dari pelatihnya sendiri, Flandy Limpele.
“Saya sangat bangga dengan mereka tentunya. Keduanya benar-benar luar biasa sepanjang perjalanan mereka di Tokyo,” kata Flandi Limpele dilansir dari The Star Malaysia.
Namun, Flandy cepat-cepat mengingatkan Aaron/Soh untuk tetap bersikap rendah hati dan tidak cepat puas dengan hasil yang mereka peroleh saat ini.