Masih Ada 1 Gelar yang Belum Diraih, Chen Long Masih Jauh dari Pensiun
Di sisi lain, Chen Long juga telah meraih medali perak di ajang Olimpiade Tokyo 2020 pada awal Agustus 2021 kemarin.
Di partai final tersebut, ia kalah dari tunggal putra andalan Denmark, Viktor Axelsen. Meski begitu, Chen Long mengaku tetap puas dengan raihan perak tersebut.
"Sebagai atlet dan bisa tampil di final Olimpiade, tentu saja saya haus akan kemenangan dan medali emas," ujar Chen Long.
"Tetapi, Axelsen tampil lebih baik daripada saya dalam segala hal. Saya merasa sangat tenang setelah pertandingan final itu. Saya telah melalui cukup banyak untuk menerima kenyataan bahwa lawan saya melakukan hal yang lebih baik dari saya."
Chen Long sendiri tak diboyong tim China yang saat ini sedang berjuang mempertahankan gelar di Piala Sudirman 2021.