INDOSPORT.COM - Tim bulutangkis Indonesia kembali gagal membawa pulang Piala Sudirman 2021 ke Tanah Air. Pasalnya, Indonesia gugur di babak perempat final dengan kalah 2-3 dari Malaysia pada Jumat, 1 Oktober 2021.
Di babak delapan besar tersebut, Indonesia langsung mengalami kekalahan di partai pertama di mana Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (ganda putra) kalah dari Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 12-21, 15-21).
Di partai kedua, Indonesia mampu bangkit lewat kemenangan Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri) dengan mengalahkan Kisona Selvaduray lewat skor 22-20, 18-21, 21-19.
Pada partai ketiga, Malaysia kembali unggul saat Lee Zii Jia (tunggal putra) menang atas Anthony Sinisuka Ginting dengan skor 21-11, 21-16.
Tetapi, Indonesia kembali menyamakan kedudukan lewat kemenangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri) atas Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dengan skor 22-20, 17-21, 21-18.
Sayangnya pada partai penentuan, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran) gagal membawa Indonesia ke semifinal usai kalah dari Hoo Pang Ron/Cheah Yee See dengan skor 19-21, 21-9, 16-21.
Kekalahan 2-3 ini jelas membuat masyarakat Indonesia kecewa. Bahkan, ada banyak pula netizen yang kangen tim Indonesia diisi oleh pemain-pemain tertentu, salah satunya adalah Ihsan Maulana Mustofa.
Banyak netizen yang berharap jika Ihsan masih termasuk ke dalam skuad dalam Piala Sudirman 2021 tersebut. Dengan begitu, Ihsan diharapkan bisa membawa keberuntungan bagi Tanah Air.
Pasalnya, Ihsan sempat menjadi pahlawan Indonesia pada gelaran SEA Games 2017 lalu. Saat itu, pemain 25 tahun ini menjadi penentu kemenangan medali emas Indonesia dari tim putra dengan mengalahkan tuan rumah Malaysia dengan skor 3-0.