Hapus Peraturan Aneh, PBSI-nya Korea Ingin Lee Yong-dae Kembali ke Pelatnas?

Minggu, 7 November 2021 19:46 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
 Copyright:

INDOSPORT.COM – Asosiasi Bulutangkis Korea diketahui akan menghapuskan salah satu peraturan yang selama ini dianggap aneh. Apakah ini pertanda mereka ingin memanggil Lee Young-dae kembali?

Tim nasional bulutangkis Korea diketahui tidak memiliki banyak pemain veteran karena selama ini asosiasi bulutangkis di negara tersebut memiliki peraturan terkait batasan usia para atlet.

Melansir dari Sport Sina, harian olahraga di kota Seoul melaporkan pada Sabtu (07/11/21) bahwa asosiasi tersebut berencana menghapus peraturan aneh ini.

Langkah mengejutkan yang diambil asosiasi ini tentu akan membuka jalan bagi para pemain veteran, seperti Lee Yong-dae yang berusia 33 tahun kembali ke tim nasional.

Menurut aturan pemilihan pemain pelatnas, pemain yang bukan anggota Timnas Korea pada tahun sebelumnya dan ingin ikut dalam pemilihan timnas, memiliki batas usia pemain tunggal di bawah 25 tahun, dan untuk ganda di bawah 26 tahun.

Lee Yong-dae, yang lahir pada tahun 1988, pernah mencoba kembali ke pelatnas melalui sebuah seleksi pada Desember 2019. Namun, dia dicoret dari daftar seleksi 60 orang karena aturan ini.

Alhasil, pemain ganda berperingkat 31 dunia tersebut juga harus mengubur mimpinya untuk menantang Olimpiade di Tokyo sekali lagi setelah sukses meraih emas di Beijing 2008 dan perunggu di London 2012.

Aturan Olimpiade menyebutkan bahwa jika tunggal berada di peringkat 16 besar dunia dan ganda di peringkat 8 besar dunia, maka secara otomatis masuk ke timnas untuk ambil bagian di Olimpiade.

Korea, di sisi lain, mengalami krisis pemain karena sejumlah pemain lama pensiun dan cedera. Para pemain yang pulih sulit bangkit untuk mengikuti kompetisi internasional demi mengumpulkan poin dan peringkat.