Usai Singkirkan Praveen/Melati di Indonesia Masters, Ganda Campuran India Ucapkan Kalimat Ini

Rabu, 17 November 2021 22:06 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Humas PBSI
Dhruv Kapila dan Nelakurihi Sikki Reddy. Copyright: © Humas PBSI
Dhruv Kapila dan Nelakurihi Sikki Reddy.
Kapila/Reddy Bangga Kalahkan Praveen/Melati

Bertanding sebagai non-unggulan dimanfaatkan secara maksimal oleh Dhruv Kapila/Nelakurihi Sikki Reddy. Mereka bermain lepas tanpa beban saat mengalahkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, di Indonesia Masters 2021.

Hal itu terlihat jelas pada set pertama antara Kapila/Reddy vs Praveen/Melati. Kapila/Reddy bermain ofensif sehingga membuat Praveen/Melati yang terbebani sebagai wakil tuan rumah.

Namun, Kapila/Reddy enggan larut dalam suka cita pasca mengalahkan Praveen/Melati. Mereka tetap rendah hati dan berusaha untuk kembali membuat kejutan di babak kedua Indonesia Masters 2021.

"Yes, kemenangan besar lawan nomor 5 dunia dari Indonesia. Senang dengan pertandingan yang kami mainkan," ucap Dhruv Kapila melalui postingan di akun Instagram miliknya @dhruvkapila11.

"Dua kemenangan yang bagus di Indonesia Masters. Menantikan pertandingan berikutnya. Terima kasih semuanya untuk dukungan kalian," kata Sikki Reddy melalui postingan di akun Instagram miliknya @sikkireddy.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sikki Reddy (@sikkireddy)

Selain di nomor ganda campuran, Dhruv Kapila juga turun di ganda putra bersama Arjun Madathil Ramachandran. Namun mereka kalah di babak pertama dari wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Begitu pula dengan Sikki Reddy yang juga turun di ganda putri bersama Ashwini Ponnappa Machimanda. Mereka sukses lolos ke babak kedua usai mengalahkan wakil Denmark, Alexandra Boje/Mette Poulsen.