INDOSPORT.COM – Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) merilis daftar unggulan untuk Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021, di mana ada beberapa nama pemain Indonesia.
Seperti diketahui, Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 akan diselenggarakan di Carolina Marin Sports Palace, Huelva, Spanyol, pada 12-19 Desember 2021.
.
Menjelang bergulirnya Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021, beberapa nama pemain elite dunia memutuskan mundur dari perhelatan tahunan tersebut.
Nama-nama yang mundur antara lain Shi Yuqi, Chen Long, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Du Yue/Li Yinhui, dan He Jiting/Du Yue.
Namun, pada Senin (29/11/21), melansir instagram @badmintalk, BWF telah merilis daftar unggulan berdasarkan nama pebulutangkis yang terdaftar.
Pada daftar unggulan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 yang dirilis BWF, beberapa nama pebulutangkis Indonesia masuk sebagai daftar.
Pada sektor ganda putra, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon yang baru menjuarai Indonesia Open 2021 (23-28 November) akan menempati unggulan pertama.
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan menempati unggulan ke-2, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai unggulan ke-2. Pada sektor ganda putri, juara Olimpiade Tokyo 2020 Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menempati unggulan ke-5
Beralih ke sektor ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi satu-satunya pemain Indonesia yang masuk daftar unggulan ke-4 di Kejuaraan Dunia 2021 yang dirilis BWF.
Tidak ada unggulan Indonesia di sektor tunggal putri, dan masih dikuasai oleh Tai Tzu Ying di unggulan pertama, dan Chen Yufei sebagai unggulan kedua.
Sementara di sektor tunggal putra, Indonesia menempatkan Anthony Sinisuka Ginting sebagai unggulan ke-5, dan Jonatan Christie sebagai unggulan ke-7 Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021.
Selengkapnya, untuk daftar unggulan pebulutangkis di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 yang dirilis BWF ada di halaman kedua.