INDOSPORT.COM - Lolos BWF World Tour Finals 2021, pebulutangkis Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti serius jalin kekompakan dan serangkaian latihan.
Diketahui, BWF World Tour Finals 2021 akan berlangsung pada 1-5 Desember mendatang di Bali International Convention Center & Westin Resort.
Sesuai peraturan Federasi Bulutangkis Dunia (BWF), peserta yang bisa berlaga di BWF World Tour Finals adalah mereka yang menempati ranking 8 besar klasemen Race to Bali.
Klasemen ini berbeda dengan ranking BWF. Dalam klasemen Race to Bali, ranking pemain ditentukan dari poin yang didapat dari keikutsertaannya pada satu musim World Tour, mulai dari S100 hingga S1000.
Pasangan Praveen/Melati menembus 8 besar ranking Race to Bali untuk berhak tampil di World Tour Finals 2021. Hal ini tentu menjadi kesempatan bagi ganda campuran ranking lima dunia itu untuk meraih prestasi di tengah kritik tajam yang tengah menghujani mereka.
Saat ini, Praveen/Melati tengah serius mempersiapkan diri dengan beragam program fisik, mulai dari latihan pukulan bulutangkis, hingga latihan fisik di tempat fitness.
Momen latihan Praveen/Melati ini bisa disaksikan di kanal YouTube “Coach Ricky Pehong” yang merupakan pelatih fisik di pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI).
Dalam video berdurasi 15 menit 11 detik yang diunggah pada Minggu (29/11/21), Praveen/Melati bersama Pramudya/Yeremia yang ikut lolos World TourFinals, terlihat serius ketika berlatih bersama di lapangan.
Kemudian, ketika beralih ke tempat fitness, keempat pemain ini terlihat serius menjalani treatment latihan meski sesekali disela dengan bercanda.