15.8K
Sering ‘Dijodohkan’, Yuta Watanabe Buka Suara Soal Hubungannya dengan Arisa Higashino
© djarumbadminton
Jawaban Yuta Watanabe Soal Hubungannya dengan Arisa Higashino
Yuta Watanabe pun memberikan jawaban bahwa ia dan Arisa Higashino hanya berteman seperti biasa dan tak ada hubungan spesial.
“Arisa satu tahun lebih tua dariku tapi kami berteman baik, kami tidak pernah bertengkar. Kami 10 tahun bermain bersama dan saya tidak pernah berpikir "Saya tidak ingin bermain dengan Arisa lagi",” kata Yuta Watanabe.
“Dia adalah senpai saya dan teman baik, kami saling menyukai (sebagai teman) tetapi jika kami berkencan, saya pikir kami tidak akan menang lagi,” jelasnya.
Jawaban tersebut pun menegaskan bahwa pasangan Yuta Watanabe/Arisa Higashino hanya menjalin hubungan selayaknya seorang atlet profesional.