Tergiur Gajinya, Pebulutangkis Berdarah Indonesia Tertarik Jadi Tentara Jerman
Mengutip laporan DW, Menteri Pertahanan Jerman memang memberikan dukungan besar terhadap bidang olahraga di negara tersebut dengan menyuntikkan dana ratusan miliar rupiah setiap tahunnya.
Maka tak heran banyak atlet yang juga bergabung di program militer dan juga di kepolisian. Pada Olimpiade 2008 lalu, sepertiga atlet yang dikirim Jerman merupakan tentara angkatan bersenjata (Bundeswehr).
Banyaknya atlet yang bergabung kamp pelatihan militer membuat mereka bisa latihan bareng selama kamp.
“Bisa jadi dipisah timnya, mungkin di tim yang sama atau gabung ke tim dengan (atlet) olahraga lain. Lihat nanti. Kampnya akan berlangsung selama empat minggu,” tukasnya.
Selain Jones Ralfy Jansen dan Isabel Lohau, sejumlah pebulutangkis yang akan dan sudah bergabung ke angkatan militer adalah Mark Lamsfuss, Marvin Seidel, Fabian Roth, dan Linda Elfer.