INDOSPORT.COM - Berikut daftar unggulan turnamen Korea Open 2022, di mana banyak dari pebulutangkis Indonesia, termasuk ada Anthony Sinisuka Ginting di urutan teratas.
Sebagai informasi, Korea Open 2022 adalah rangkaian BWF World Tour Super 500 yang bakal digelar pada 5-10 April 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Jeonronamdo, Korea Selatan.
Turnamen bulutangkis berhadiah USD360 ribu atau sekitar Rp5,1 miliar tersebut, bakal diikuti oleh banyak atlet kelas dunia.
Dalam daftar pemain unggulan di Korea Open 2022, ada beberapa nama menyatakan mundur dari turnamen karena alasan masing-masing.
Seperti halnya unggulan kedua tunggal putra, Lee Zii Jia, yang mundur karena alasan persiapan. Lalu ada unggulan pertama ganda putra, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon yang mundur karena cedera.
Kemudian di sektor ganda campuran, peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 asal China, Wang Yilyu/Huang Dong Ping juga tercatat mundur dari Korea Open 2022.
Kendati demikian, dari daftar unggulan yang ada, rasanya masih bisa melahirkan persaingan sengit di antara para pebulutangkis.
Pada ganda putra misalnya, Indonesia masih memiliki dua pasangan yang menjadi unggulan. Pebulutangkis veteran, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, akan menjadi unggulan kedua.
Menyusul berikutnya adalah Fajar Alfian/Rian Ardianto yang tampil sebagai unggulan keempat Korea Open 2022. Catatan menariknya, keduanya juga pernah tampil sebagai juara di Korea Open 2019.
Sementara, di sektor tunggal putra, Indonesia juga menempatkan dua pebulutangkis di daftar unggulan. Anthony Sinisuka Ginting akan menjadi unggulan pertama, disusul Jonatan Christie di unggulan ketiga.