Bagikan Momen Pernikahan, Bidadari Bulutangkis Korea Selatan Banjir Ucapan Selamat

Rabu, 20 April 2022 15:15 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pebulutangkis berparas cantik asal Korea Selatan, Kim So-yeong, banjir ucapan selamat saat bagikan momen pernikahannya dengan sang pujaan hati, Jang Sung-ho.

INDOSPORT.COM – Pebulutangkis berparas cantik asal Korea Selatan, Kim So-yeong, banjir ucapan selamat saat bagikan momen pernikahannya dengan sang pujaan hati, Jang Sung-ho.

Melansir instagramnya @8.0_7.3 pada Rabu (20/04/22), Kim So-yeong membagikan foto-foto pernikahannya dengan Jang Sung-ho.

Dari 9 foto yang dibagikan, tampak pebulutangkis berusia 29 tahun itu tampil cantik mengenakan dress pengantin berwarna putih.

Jung Sung-ho juga tampil serasi memakai kemeja dengan setelan jas bermotif kotak abu-abu bak aktor Korea Selatan. Sejoli yang memadu cinta di lapangan bulutangkis itu pun tampil dengan foto-foto manis.

“Fotografi pernikahanku,” tulis Kim So-yeong.

Dalam captionnya, Kim So-yeong juga menyebutkan kru yang telah membantu selama proses pernikahannya dengan Jung Sung-ho.

Lantas, banyak ucapan selamat hadir membanjiri kolom komentar instagram Kim So-yeong. Tak terkecuali dari para pebulutangkis seperti Ratchanok Intanon, Chiharu Shida, Stefani Stoeva, dll.

Ada pula rentetan komentar kebahagiaan dari para netizen saat mengetahui bahwa pebulutangkis cantik Korea Selatan itu telah dipersunting sang kekasih.

“Ya Ampun cantiknya eonni, manisnya,” komentar @itagendiscahyono

“Selamat! berdoa kamu dan keluarga dilimpahi keberkahan,” komentar @kr.badminton

“Selamat ! akhir yang bahagia di dunia perbulutangkisan,” komentar @anichan24_

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by 소영 (@8.0_7.3)