Usai Laga Perpisahan di BAC, Fadia/Ribka Tatap Debut dengan Partner Baru di SEA Games
Febby Valencia Dwijayanti Gani sendiri bukanlah sosok asing bagi Ribka Sugiarto. Keduanya berasal dari klub yang sama yakni PB Djarum Kudus.
Sementara itu Apriyani Rahayu yang akan menjadi rekan baru Siti Fadia, adalah senior Fadia maupun Ribka di pelatnas Cipayung.
Selain Apriyani/Fadia dan Ribka/Febby, enam anggota tim putri Indonesia lainnya di SEA Games adalah Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, Saifi Rizka Nurhidayah, Stephanie Widjaja, Pitha Haningtyas Mentari, dan Mychelle Crhystine Bandaso.
Saat mengumumkan skuad putra/putri Indonesia untuk SEA Games 2021 pada awal bulan lalu, Kabid Binpres PP PBSI Rionny Mainaky menyatakan, tim putri memiliki pemain-pemain terbaik.
"Tim SEA Games ini adalah tim terbaik yang kita punya. Mereka kebanyakan adalah alumni Kejuaraan Asia Beregu kemarin dan bisa masuk ke final," kata Rionny.
Di sisi lain, Ribka Sugiarto sendiri sempat mengungkapkan kesedihannya saat mengetahui dirinya bakal dicerai dari Siti Fadia.
Pasalnya, ia merasa duetnya dengan Siti Fadia sebenarnya sudah cukup solid dan makin padu pada beberapa laga terakhir.
"Kalau dibilang turnamen terakhir pastinya sedih karena dari nol kan sama Fadia ya. Dari belum apa-apa juga sama Fadia sampai dari kemarin (kalahkan unggulan ke-3) sebenarnya progressnya juga sudah ada," ujar Ribka Sugiarto dilansir dari YouTube PBSI.
Meskipun begitu, Ribka Sugiarto tetap menerima apapun keputusan dari tim Pelatnas Cipayung dengan kerelaan hati.
"Tetapi balik lagi kebutuhan tim kami tidak pernah tahu. Jadi fokus sama individu masing-masing juga dan berikan yang maksimal siapapun pasangannya," sambungnya.