In-depth

Luar Biasa! Ons Jabeur Juara Madrid Open: Bawa Nama Tunisia, Arab, dan Afrika

Minggu, 8 Mei 2022 19:18 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Isabel Infantes
Ons Jabeur juara Madrid Open 2022 asal Tunisia. Foto: REUTERS/Isabel Infantes. Copyright: © REUTERS/Isabel Infantes
Ons Jabeur juara Madrid Open 2022 asal Tunisia. Foto: REUTERS/Isabel Infantes.

INDOSPORT.COM - Petenis asal Tunisia, Ons Jabeur, juara Madrid Open 2022 setelah mengalahkan Jessica Pegula (AS) 7-5, 0-6, 6-2, Minggu (08/05/22).

Gelaran Madrid Open 2022 telah memasuki hari terakhir turnamen, yang mempertandingkan sederet partai final menarik.

Sampai tulisan ini dibuat, para petenis putri sudah menyelesaikan laga mereka baik untuk kategori tunggal maupun ganda.

Ons Jabeur pun berhasil mencuri perhatian publik berkat sepak terjangnya yang menarik. Bagaimana tidak? Ia adalah kebanggan negaranya, Tunisia, serta Arab dan juga Afrika.

Perjalanannya di Madrid Open 2022 dimulai dari putaran 64 besar, bahkan sempat mengalahkan para favorit seperti Belinda Bencic dan Simona Halep.

Di partai puncak melawan Jessica Pegula, petenis berusia 27 tahun tersebut tampil tanpa rasa ragu. Dan keberaniannya itu terbayar lunas dengan sebuah kemenangan yang berharga.

“Dia [Pegula] sangat bagus, memberi banyak tekanan, dan menampilkan permainan yang tidak saya sukai,” ucap Ons Jabeur seperti dikutip dari laman resmi WTA.

Meski mengaku mendapat perlawanan keras dari lawannya, Ons Jabeur secara statistik pada dasarnya memang sudah unggul ketimbang Jessica Pegula.

Dari empat pertemuan yang sejatinya merekam dua kemenangan untuk masing-masing pemain, Ons Jabeur unggul lantaran memenangkan dua pertandingan terakhir mereka sebelum Madrid Open 2022.

Kini, ia pun berhasil mengubah rekor kemenangannya menjadi 3-2 atas Jessica Pegula, yang terakhir kali dihadapinya di WTA Dubai pada bulan Februari lalu.