Melesat ke Semifinal Thailand Open 2022, Fajar/Rian Ungkap Diuntungkan Hal Tak Kasat Mata ini

Seperti sejumlah pertandingan yang telah dilalui oleh Fajar Alfian/Rian Ardianto di Piala Thomas 2022 pada 8-15 Mei, pemilihan posisi lapangan memang menjadi hal krusial bagi sejumlah pebulutangkis.
Tampaknya hal itu yang tak luput dari perhatian Fajar Alfian/Rian Ardianto ketika bertanding di babak perempat final Thailand Open 2022 kemarin.
Karena faktor angin di lapangan, sebagian besar diakui oleh Fajar Alfian/Rian Ardianto sangat membantu mereka untuk menghadapi lawannya, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.
“Game pertama kami berada di posisi lebih dibantu angina, jadi mendukung pola permainan menyerang. Lajunya juga cepat. Di Game kedua, kondisinya berbalik,” ucap ganda putra Indonesia, Fajar Alfian.
“Tapi game ketiga kami tidak mau kalah start, kami tekan terus. Apalagi awal game ketiga juga menang angina. Jadi harus dapat poin banyak poin sebelum pindah kapangan di interval game ketiga,” sambungnya.
Melengkapi pernyataan sang partner, Rian Ardianto menganggap bahwa pola menyerang yang terapkan juga sebagai kunci kemenangan atas Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi di Thailand Open 2022.
“Selain faktor posisi lapangan, kunci kemenangan kami tadi adalah bermain lebih menyerang. Kami juga harus siap di permainan depan net,” sambung Rian Ardianto.
Seiring dengan kemenangannya atas Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi, selanjutnya Fajar Alfian/Rian Ardianto akan menantang Aaron Chia/Soh Wooi Yik di babak semifinal Thailand Open 2022.
Fajar Alfian/Rian Ardianto akan menjadi pebulutangkis semata wayang Indonesia yang sukses melaju ke babak semifinal Thailand Open 2022, Sabtu (21/5/22).
Pasalnya, wakil Indonesia lainnya di perempat final Thailand Open 2022 harus kandas, yaitu Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Shesar Hiren Rhustavito.