INDOSPORT.COM - Akun resmi badan bulutangkis dunia, BWF, mengenang momen kehebatan andalan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu jelang gelaran Indonesia Masters 2022.
Seperti diketahui, gelarang Indonesia Masters 2022 akan berlangsung di Istora Senayan pada Selasa (07/06/22) hingga Minggu (12/06/22).
Jelang kompetisi berlagsung, akun resmi BWF kembali mengunggah momen-momen historis, mengingat Istora Senayan nyaris dua tahun tak menggelar Indonesia Masters.
Salah satu momen heboh yang diunggah BWF adalah pertandingan antara ganda putri andalan Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs ganda putri Korea Selatan, Kim Soo Yeong/Kong Hee Yeon dalam gelaran Indonesia Masters 2020.
Seperti diketahui, gelaran Indonesia Masters 2020 menjadi yang terakhir kali diselenggarakan di Istora Senayan, sebelum pandemi Covid-19 melanda dunia beberapa waktu lalu.
Setelah nyaris setahun tak ada kompetisi bulutangkis, Indonesia Masters 2022 baru kembali dilangsungkan pada tahun 2021 mengambil tempat di Bali.
Berbeda pula dengan gelaran-gelaran sebelumnya, Indonesia Masters dijadikan sepaket dengan Indonesia Open pada tahun 2021 dan berulang kembali di tahun 2022.
Saat itu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu mampu mengalahkan pasangan Korea Selatan, Kim Soo Yeong/Kong Hee Yeon dengan dua set langsung 21-19 dan 21-15.
Kemenangan Greysia/Apriyani atas Kim/Kong tentu tak mudah, karena pasangan Korea Selatan tersebut selalu on fire dan menampilkan permainan yang menakjubkan.
Terlihat dari video yang diunggah oleh akun resmi BWF yang memperlihatkan Greysia/Apriyani harus berjibaku menahan dan membalas pukulan Kim/Kong untuk mendapat poin.