Terkuak Rencana Eks Rival Kevin/Marcus Usai Pensiun dari Tim Nasional China

Sabtu, 2 Juli 2022 17:50 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Instagram@hanzhoufc
Pada Senin (13/9/21), pebulutangkis asal China, Han Chengkai, mengumumkan dirinya pensiun di usia ke-23 tahun. Copyright: © Instagram@hanzhoufc
Pada Senin (13/9/21), pebulutangkis asal China, Han Chengkai, mengumumkan dirinya pensiun di usia ke-23 tahun.
Han Chengkai Pensiun Dini

Selain Liu Cheng yang memutuskan mundur dari tim nasional, beberapa pebulu tangkis China memang dikenal berani untuk pensiun di usia muda.

Salah satunya adalah eks ganda putra Han Chengkai. Pada Senin (13/09/21), Han Chengkai mengumumkan dirinya pensiun pada usia ke-23 tahun.

“Perjalanan saya di Kejuaraan Nasional berakhir, dan kemungkinan juga karier saya,” tulis Han Chengkai di akun Weibonya.

Lahir pada 1998, Han Chengkai masih berusia 23 tahun, angka yang terbilang masih terlalu muda untuk pensiun di bulutangkis. Namun keputusan besar ini dilakukan oleh partner Zhou Haodong itu karena masalah cedera yang terus menghantuinya.

“Selama bertahun-tahun saya diganggu dengan cedera pinggang, saya ingin menyerah berulang kali. Namun orang tua, pelatih, saudara, teman-teman saya dan tentu saja Zhou Haodong, terus menyemangati, mendukung, dan menjaga saya.”

Baca selengkapnya: Baru 23 Tahun, Ganda Putra Potensial China Umumkan Pensiun