INDOSPORT.COM - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Shesar Hiren Rhustavito mundur, inilah daftar wakil Indonesia untuk ajang bulutangkis Malaysia Masters 2022.
Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin ditarik dari keikutsertaan mereka di ajang Malaysia Open 2022, karena Leo cedera.
Awalnya, mereka diharapkan bisa pulih dan unjuk gigi di Malaysia Masters 2022. Namun, dikonfirmasi cedera Leo tak juga membaik.
Hal itu dikonfirmasi oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky pada media, Senin (04/07/22) siang.
"Untuk Leo sudah mulai berlatih, tapi belum siap seratus persen untuk turun di sini. Leo/Daniel akan siap di Singapore Open pekan depan," ungkap Rionny Mainaky ke media.
Sementara wakil tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito sempat bermain di babak perempat final Malaysia Open, tapi ia terjatuh saat menghadapi Kento Momota.
Oleh karena itu, Shesar Hiren Rhustavito atau yang akrab disapa Vito, memutuskan mundur dari Malaysia Open karena cedera.
Ia juga harus mundur dari Malaysia Masters 2022 yang rencananya akan dimulai pada Selasa (05/07/22) besok di Axiata Arena, dan Singapore Open 2022, mulai pekan depan.
"Vito setelah diperiksa lebih lanjut memang tidak memungkinkan untuk melanjutkan pertandingan di Malaysia Masters dan Singapore Open," jelas Rionny Mainaky.
"Vito akan fokus untuk pemulihan dulu, agar dia bisa berlaga di Kejuaraan Dunia nanti," tuntas salah satu legenda bulutangkis Indonesia itu.