INDOSPORT.COM – Tunggal putra tuan rumah, Loh Kean Yew, mengungkapkan strateginya saat bersaing dengan Anthony Sinisuka Ginting demi pecah telur di ajang Singapore Open.
Laga penting akan dijalani Loh Kean Yew di semifinal Singapore Open 2022. Dia akan menghadapi andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (16/07/22).
Bisa dibilang ini laga ini menjadi ujian berat bagi Loh Kean Yew yang merupakan wakil tuan rumah satu-satunya yang masih bertahan di ajang Super 500 ini.
Jika Loh nantinya bisa mengalahkan Anthony Ginting, tunggal putra 25 tahun ini akan menciptakan sejarah baru bagi Kota Singa.
‘Murid’ Viktor Axelsen ini nantinya bakal jadi pemain Singapura pertama yang mencapai final tunggal putra di kandang sendiri sejak Ronald Susilo kalah dari Chen Hong pada 2002.
Dalam sejarah Singapore Open sendiri, Wee Choon Seng merupakan pemain tuan rumah terakhir yang berhasil meraih gelar juara di turnamen tersebut pada 1962.
Selain itu, ini bakal membuka jalan bagi Loh Kean Yew untuk memenangkan gelar pertamanya di ajang World Tour 2022 setelah gagal usai digebuk Lakhsya Sen di India Open awal tahun lalu.
Loh Kean Yew sendiri memastikan lolos ke babak semifinal usai mengalahkan pemain China, Li Shifeng, dengan skor 21-15, 21-18, dalam waktu 49 menit pada Jumat kemarin.
Tunggal No. 9 dunia ini sejatinya dikenal dengan pukulah smash-nya yang mematikan. Namun saat menghadapi Li Shifeng kemarin, Loh lebih banyak mengandalkan kemampuan bertahan.