Putri KW Siap Berkarier Jadi Polwan, Begini Harapan PBSI

Sabtu, 23 Juli 2022 09:29 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Harapan tinggi PBSI untuk Putri Kusuma Wardani yang memutuskan jadi Polwan. Foto: PBSI Copyright: © PBSI
Harapan tinggi PBSI untuk Putri Kusuma Wardani yang memutuskan jadi Polwan. Foto: PBSI
Harapan Tinggi PBSI untuk Putri KW yang Berkarier Jadi Polwan

Menurut Broto Happy, karier sebagai polwan ini adalah bagian dari jaminan masa depannya usai pensiun  nanti. Artinya, PBSI tetap akan mendukung keputusan Putri KW ini. 

Walau begitu, Putri KW dipastikan tidak akan melupakan kewajibannya sebagai salah satu anggota timnas bulutangkis Indonesia.

“Jadi selain sebagai atlet bulutangkis, Putri juga punya mimpi untuk menjadi abdi negara. Dalam hal ini dia bercita-cita untuk menjadi polisi wanita. Ini sebagai jaminan masa depan dia kelak setelah gantung raket dari bulutangkis,” kata Broto dalam rilis resmi PP PBSI yang diterima INDOSPORT, Sabtu (23/07/22).

Tahun 2022 akan tahun pertama Putri KW menjalani pendidikan calon polisi wanita dengan wajib megikuti pendidikan.

Saat ini, Putri KW juga tengah mengikuti pengenalan pendidikan polwan di Ciputat, Tangerang Selatan. Selama mengikuti pendidikan, atlet kelahiran Tangerang, 20 Juli 2002 ini berjanji akan bekerja dua kali lipat.

PBSI pun berhadap keputusannya menjadi polisi ini membantu Putri KW untuk lebih tangguh sebagai atlet bulutangkis saat bertanding di turnamen internasional mewakil Indonesia.  

“Artinya, selama menjalani pendidikan Polisi Wanita, Putri juga akan tetap berlatih bulutangkis dengan ekstra keras,” sambung Broto Happy.

“Dengan begitu, ketika suatu saat tenaganya dibutuhkan untuk membela tim bulutangkis Merah-Putih di kancah internasional, Putri sudah siap," ujarnya.

“Kami berharap semoga hal ini membuat motivasinya semakin berlipat ganda untuk meraih prestasi di ajang-ajang internasional ke depan," sahut Broto.

Dengan ikutnya Putri KW dalam pendidikan Polwan sendiri, belum diketahui soal keikutsertaannya di turnamen-turnamen bulutangkis.

Putri KW terakhir kali tampil di ajang Singapore Open 2022 namun dia langsung tersingkir di babak pertama usai kalah dari Han Yue dari China dengan skor 14-21, 216-21.