INDOSPORT.COM – Ramai diisukan cinta lokasi dengan ratu bulutangkis China, Huang Yaqiong, "anak sulung" Hendra Setiawan, Liu Yu Chen, mendadak jadi puitis di media sosialnya.
Sekadar informasi, akhir-akhir ini, nama peraih perak Olimpiade Tokyo 2020, Liu Yu Chen, menjadi pembicaraan hangat di berbagai lini masa media China.
Dapat dipahami karena prestasi dan parasnya yang tampan, membuat Liu Yu Chen menjadi pemain yang populer saat ini di tim nasional bulutangkis China (CBA) .
Liu Yu Chen bukan diberitakan lantaran prestasinya menjuarai Indonesia Open 2022 bersama Ou Xuan Yi. Melainkan kisah asmaranya yang menarik perhatian khalayak.
Dilansir dari laman Sohu, media China tersebut secara khusus menulis headline berikut ini, “Bocoran! Kisah Cinta Apa yang Dimiliki Pemain China saat ini, Liu Yu Chen adalah yang Terpopuler!”
Kemudian, pada cover berita, dipajang foto Liu Yu Chen sedang bersama Huang Yaqiong, wania berinsial ‘H’ yang santer disinyalir sebagai pacar baru rival Kevin/Marcus itu.
Hal itu diperkuat dengan beberapa media China lainnya yang membahas kedekatan dua pebulutangkis Liu Yu Chen dan Huang Yaqiong.
“Huang Yaqiong, pemain bulutangkis ganda campuran bulutangkis nasional, kemudian (saya) mendengar dari penggemar bahwa pacarnya adalah Liu Yuchen. Apa itu benar???” tulis netizen di media BBS Badminton CN.
Dilansir dari laman 163.com, media China tersebut membuat headline berita berikut, “Media berulang kali mengekspos para pemain bulutangkis nasional terlepas benar atau salah.”
Meski masih sebatas rumor, belum ada tanggapan dari Liu Yu Chen maupun Huang Yaqiong mengenai berita tersebut. Tetapi dipantau dari media sosial Weibo miliknya, pebulu tangkis Liu Yu Chen kini terpantau sedang menjadi puitis.