Hasil Japan Open 2022: Langkah Bagas/Fikri Terhenti di Tangan Ganda Putra China
Kalah di gim pertama membuat Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mulai bangkit di set kedua. Terbukti pasangan asal Indonesia itu mampu mencuri poin pertama.
Meski sempat kembali tertinggal, namun Bagas/Fikri mampu kembali unggul dengan memanfaatkan smash keras dan penempatan bola yang tepat.
Dominasi dari ganda putra yang berada di peringkat 18 dunia tersebut terus berlanjut, ketika mereka menempatkan bola di antara Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.
Hal tersebut membuat wakil Indonesia di sektor ganda putra dalam ajang Japan Open 2022 itu memimpin ata Liu/Ou dengan perolehan 8-5.
Tak mau menyia-nyiakan kemenangan di gim pertama, pasangan China mencoba menyamakan kedudukan, bahkan sempat unggul 10-9.
Namun, akhirnya Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mampu merebut interval gim kedua atas Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, dengan selisih satu angka.
Selepas interval, permainan dari Bagas Fikri semakin menggebu-gebu. Mereka terus melakukan tekanan terhadap ganda putra asal China, sehingga membuahkan tiga angka berturut-turut.
Kendati demikian, pasangan China bukannya tanpa perlawanan, Liu/Ou sempat menyamakan kedudukan berkat kesalahan yang dibuat ganda Indonesia.
Bahkan, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi mampu menyelesaikan pertandingan, dengan menang atas Bagas Maulana/Shohibul Fikri, dengan skor 21-18.
Kemenangan tersebut membuat mereka berhak melaju ke babak 8 besar Japan Open 2022, untuk menantang pemenang antara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Snjaya Sukamuljo vs Kim Gi Jung/Kim Sa Rang.