INDOSPORT.COM - Direktur pelatih ganda bulutangkis Malaysia, Rexy Mainaky akui nyaris memisahkan pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik, sebelum menjadi juara dunia.
Sebagaimana diketahui, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia baru saja menyabet gelar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022. Mereka menjegal Ahsan/Hendra di final.
Ada perjalanan sulit yang mereka tempuh sampai akhirnya bisa menyabet gelar juara dunia. Sebab, performa Aaron/Soh memang tidak konsisten dan kerap tersingkir cepat.
Kalaupun bisa bersaing, Aaron/Soh hanya mentok di semifinal, kemudian tersingkir. Hal ini membuat mental keduanya ikut menurun.
Publik Malaysia mulai gerah. Banyak yang berharap agar Aaron Chia dipisahkan saja dengan Soh Wooi Yik, dengan harapan mereka bisa berprestasi dengan partner lain.
Selentingan itu juga kerap didengar oleh pelatih berkebangsaan Indonesia, Rexy Mainaky. Ia pun mengaku sempat terpikir untuk memisahkan Aaron dan Wooi Yik.
"Saya melihat beberapa bulan ini, jika sampai dalam satu tahun saya tidak bisa mengubah mereka, tidak bisa keluar (jadi juara), memang ada pemikiran untuk pisah."
"Mungkin kalau mereka tidak bisa lebih jauh, ada rencana untuk split (bertukar pasangan). Memang saya ada juga dengar rumor orang-orang minta split," jelasnya.
Namun, mengingat Aaron Chia/Soh Wooi Yik adalah ganda putra peringkat teratas di Malaysia, otomatis mereka tetap dipanggil ke Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 Tokyo.