Relationship Goals! Gregoria Mariska dan Mikha Angelo Rayakan Ultah Bareng Anak Panti

Kamis, 6 Oktober 2022 14:00 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© Twitter/Mikha Angelo
Mikha Angelo dan Gregoria Mariska rayakan ultah bareng anak panti. Copyright: © Twitter/Mikha Angelo
Mikha Angelo dan Gregoria Mariska rayakan ultah bareng anak panti.

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis Gregoria Mariska Tunjung merayakan ulang tahunnya yang ke-23 bersama sang kekasih, Mikha Angelo, dengan menyambangi panti difabel.

Hubungan pacaran Gregoria Mariska Tunjung dan Mikha Angelo memang kerap menjadi dambaan orang atau relationship goals karena diwarnai berbagai aksi positif.

Seperti baru-baru ini, Gregoria Mariska Tunjung menggalang dana lewat platform Kitabisa.com, dan menyalurkannya ke Panti Difabel Rawinala, Jakarta, Rabu (5/10/22).

Aksi galang dana itu dilakukan bersamaan dengan momentum ulang tahun Gregoria Mariska pada bulan Agustus 2022 lalu.

Ditemani Mikha Angelo yang merupakan seorang musisi, Gregoria Mariska turun langsung ke Panti Difabel Rawinala di Jakarta, untuk menghibur penghuninya.

Lewat video unggahan di Instagram Story, Gregoria berjoget ria saat para penghuni panti menyanyikan lagu, diiringi lantunan musik yang juga mereka kreasikan sendiri.

Kemudian, Mikha Angelo juga ikut unjuk gigi, menyanyikan lagu karyanya. Para penghuni panti pun bertepuk tangan menyambutnya.

"Terima kasih banyak untuk kalian yang sudah bantu aku berdonasi," ungkap Gregoria melalui Instagram Story.

"Senang banget hari ini bisa membagikan langsung ke adik-adik dan teman-teman di Yayasan Rawinala," kata pebulutangkis spesialis tunggal putri tersebut.

© Instagram @gregoriamrska
Gregoria Mariska Tunjung rayakan ulang tahun dengan berbagi bersama anak-anak difabel. Copyright: Instagram @gregoriamrskaGregoria Mariska Tunjung rayakan ulang tahun dengan berbagi bersama anak-anak difabel.