INDOSPORT.COM - Indonesia kembali meraih kemenangan sempurna di Kejuaraan Dunia Junior 2022 di kategori beregu (Piala Suhandinata) melibas Swedia dengan skor 5-0.
Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis kembali bergulir di tahun ini yang sudah di mulai dari 17 Oktober lalu dan akan berlangsung hingga 22 Oktober untuk kategori beregu (Piala Suhandinata).
Untuk kategori perorangan baru akan dimulai pada 24 hingga 30 Oktober di Kota Santander, Spanyol. Indonesia dalam kejuaraan ini berhasil tampil gemilang.
Setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Latvia dengan skor mutlak 5-0, tim Indonesia yang dipenggawai Anisanaya Kamila dan kawan-kawan melanjutkan penampilan impresifnya.
Menghadapi Swedia, Indonesia berhasil meraih kemenangan sempurna dengan angka yang sama saat mengalahkan Latvia, yakni 5-0.
Sebelumnya, Indonesia sudah mengamankan tiga angka kemenangan yang didapat melalui Muhammad Reza Al Fajri dari tunggal putra.
Kemenangan kedua disusul dari sektor tunggal putri lewat wakilnya, Mutiara Ayu Puspitasari dan kemudian kemenangan ketiga diraih pasangan ganda putra, Muh Putra Erwiansyah/ Muhammad Rayhan Nur Fadillah.
Dua angka terakhir berhasil disumbangkan lewat sektor ganda putri Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani yang mengalahkan wakil Swedia, Elin Ohling/Elin Ryberg dengan skor 21-17, 21-13.
Kemenangan terakhir lewat pasangan ganda campuran Arrafi Nabawi/Felisha Alberta Nathanael Pasaribu mengalahkan pasangan campuran Swedia, Mio Molin/Sofia Stromvall dengan skor 21-9, 21-11.