Tak Kalah dari Ganda Putra, Regenerasi Tunggal Putra Jadi Angin Segar untuk Bulutangkis Indonesia

Rabu, 16 November 2022 13:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Juni Adi
© PP PBSI
Peningkatan performa yang dialami oleh Syabda Perkasa Belawa dan Bobby Setiabudi mampu membuat regenerasi tunggal putra tak kalah dengan ganda putra Indonesia. (Foto: PP PBSI) Copyright: © PP PBSI
Peningkatan performa yang dialami oleh Syabda Perkasa Belawa dan Bobby Setiabudi mampu membuat regenerasi tunggal putra tak kalah dengan ganda putra Indonesia. (Foto: PP PBSI)

INDOSPORT.COM – Peningkatan performa yang dialami oleh Syabda Perkasa Belawa dan Bobby Setiabudi mampu membuat regenerasi tunggal putra tak kalah dengan ganda putra Indonesia.

Sebagaimana diketahui, Indonesia terkenal dengan kekuatannya di nomor ganda putra di dunia bulutangkis sejak dahulu.

Sebab, Indonesia memiliki sederet pemain ganda putra yang telah mentorehkan sejumlah prestasti mentereng di berbagai ajang bergengsi.

Saat ini Indonesia memiliki pemain unggulan baik dari senior maupun hingga junior sehingga regenerasi pemain ganda putra Tanah Air bisa dibilang cerah.

Sebut saja saat ini ada tiga pemain senior yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon yang terus bersaing di turnamen papan atas.

Kemudian sisanya ada tiga pemain ganda putra muda yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri hingga Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan yang secara bergantian menunjukkan sinarnya di sejumlah turnamen elit.

Keenam pemain ganda putra Indonesia itu juga terus memperbaiki peringkatnya dan melesat di ranking dunia BWF.

Namun ternyata Indonesia tak hanya memiliki pemain dan regenerasi yang cerah di ganda putra, tapi juga di sektor tunggal putra.

Hal ini dibuktikan lewat update ranking terbaru BWF pada Selasa (15/11/22) kemarin, di mana ada sejumlah nama pebulutangkis tunggal putra Indonesia yang terus memperbaiki nasibnya.

Salah satunya ialah tunggal putra muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa yang melesat di ranking terbaru BWF.