Paksa Rubber, Ini 3 Faktor Kekalahan Putri KW atas Nozomi Okuhara di Australian Open 2022
Barangkali, Putri Kusuma Wardani juga memiliki beban tersendiri, sebab ia harus mengalahkan Nozomi Okuhara di Australian Open 2022 demi Gregoria Mariska Tunjung.
Sekadar informasi, Gregoria Mariska Tunjung bisa melaju ke BWF World Tour Finals 2022, jika ia bisa juara Australian Open yang kini sedang berlangsung.
Ada syarat lainnya yang bisa memudahkan Gregoria Mariska lolos ke World Tour Finals 2022, yaitu jika Nozomi Okuhara tumbang.
Alhasil, Putri Kusuma Wardani alias Putri KW dibebani tugas untuk menjegal Nozomi Okuhara. Hanya saja, ia terlalu memaksakan diri, sampai akhirnya takluk dari pebulu tangkis Jepang tersebut.
Maka dari itu, Gregoria Mariska harus berjuang lagi di Australian Open 2022 dan mungkin akan berhadapan dengan Nozomi Okuhara untuk lolos ke World Tour Finals.