INDOSPORT.COM – Jelang Malaysia Open 2023, Hans-Kristian Solberg Vittinghus, gandeng atlet Indonesia untuk main ganda putra di turnamen bulutangkis lokal di Denmark.
Pebulutangkis tunggal putra Denmark itu menggandeng atlet independen asal Indonesia, Andi Fadel Muhammad, saat membela Hvidovre Badminton Club melawan Hojbjerg Badminton Club.
Fantastisnya, duet Hans-Kristian Solberg Vittinghus/Andi Fadel Muhammad (Denmark/Indonesia), sukses meraih kemenangan atas Kasper Dinesen/Mike Vestergaard (Denmark).
Kesuksesan mereka membuat tim yang dibelanya menang 8-1 atas pemain Hojbjerg Badminton Club. Hal itu sebagaimana dilansir dari instagram story @hojbjergbadminton.
Tak puas sampai disitu, Hans-Kristian Solberg Vittnghus begitu gembira merayakan duetnya dengan Andi Fadel Muhammad di sektor ganda putra.
Jelang Malaysia Open 2023, Vittinghus tak segan untuk mengumbar kegembiraannya bisa main di ganda putra bersama Andi Fadel Muhammad.
“Kemenangan besar lainnya untuk Hvidovre Badminton Club mengalahkan Hojbjerg Badminton dengan skor 8-1," tulis Vittinghus di instagram.
“Dan Andi Fadel Muhammad membawa saya lolos untuk kemenangan ganda putra,” tulis Hans-Kristian Solberg Vittinghus sembari mengumbar foto kebersamaannya dengan Andi Fadel Muhammad.
Unggahan instagram dari Hans-Kristian Solberg Vittinghus tersebut tentu menyita perhatian badminton lovers, termasuk dari Indonesia.
Tak sedikit badminton lovers dibuat penasaran apakah Hans-Kristian Solberg Vittinghus menggunakan bahasa Indonesia saat berkomunikasi dengan Andi Fadel Muhammad.
Hal itu lantaran diketahui bahwa pebulutangkis Denmark itu memiliki minat yang tinggi dalam mempelajari bahasa Indonesia.