INDOSPORT.COM – Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, gagal melaju ke babak perempat final Malaysia Open 2022, Rabu (12/02/23).
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya menghadapi wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang di babak 16 besar di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur.
Ini merupakan pertemuan kedua bagi kedua pasangan, dengan pasangan China unggul 1-0 usai menaklukkan Minions – julukan Kevin/Marcus di Indonesia Masters tahun lalu.
Sayang sekali, Kevin/Marcus gagal membalaskan dendam setelah menelan kekalahan untuk kedua kalinya dari Liang Wei Keng/Wang Chang.
Setelah memeras keringat selama 56 menit, Kevin/Marcus harus takluk dari Liang/Wang dalam drama rubber set yang berkesudahan 22-20, 21-12, 19-21.
Hasil ini membuat langkah Minions- julukan Kevin/Marcus terhenti sedangkan Liang/Wang melaju ke perempat final BWF World Tour Super 1000 Malaysia Open 2023.
Selanjutnya, mereka akan bertemu pemenang antara Leo Rolly Carnano/Daniel Marthin atau Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Jalannya Pertandingan
Marcus/Kevin langsung tampil ganas di menit-menit awal melawan Liang/Wang. Lima angka beruntun di dapat pasangan Indonesia untuk unggul 5-2.
Pasangan China bukan tanpa perlawanan. Mereka melakukan beberapa pukulan mematikan demi mengejar ketertinggalan sehingga kedudukan imbang 8-8.
Sebuah dropshot Kevin Sanjaya menyangkut di net membuat pasangan China unggul sementara pada interval gim pertama dengan skor 11-10.
Kejar-kejaran skor terjadi antara Kevin/Marcus dan Liang/Wang. Kedudukan saat ini sama-sama kuat 13-13 setelah kedua pasangan beradu drive.
Sayangnya, Kevin/Marcus gagal merebut keunggulan setelah pertahana mereka dikoyak pasangan China. Liang/Wang melesat dengan kedudukan 19-16.
Kevin/Marcus masih bisa memperpanjang nafas untuk mengejar ketertinggalan. Adu drive cepat membuat Liang/Wang kewalahan mengejar kok.
Flick servis Kevin Sanjaya mengecoh Liang/Wang sekaligus memaksa deuce 20-20. Sergapan cepat Kevin akhirnya menutup gim pertama babak 16 besar Malaysia Open 2023 dengan kemenangan Minions 22-20.