Hasil Indonesia Masters 2023: Fajar/Rian Paksa Rubber, Pramudya/Yeremia Kandas di Istora

Selasa, 24 Januari 2023 18:49 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di Malaysia Open 2023. Kini mereka melaju ke babak kedua Indonesia Masters 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di Malaysia Open 2023. Kini mereka melaju ke babak kedua Indonesia Masters 2023. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM - Hasil pertandingan Indonesia Masters 2023, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan berakhir untuk kemenangan FajRi.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (24/01/23) petang, Fajar Alfian/Rian Ardianto awalnya sempat tertinggal di game pertama, tetapi mereka bisa comeback dan menang 18-21, 21-14, 21-10.

Sekadar informasi, ini adalah pertemuan keempat Fajar/Rian dengan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan. Sebelumnya, Pramudya/Yeremia unggul head to head 2-1.

Menariknya, saat bermain di Istora, Pramudya/Yeremia langsung memimpin 0-2 atas Fajar/Rian di awal laga. Mereka pun bermain lebih luwes atas ganda nomor satu dunia.

Barangkali, keuntungan Pramudya/Yeremia yang tak bermain di India Open 2023, membuat kondisi keduanya lebih prima dari Fajar/Rian. The PraYer terus memimpin 5-9.

Selain karena faktor kelelahan usai tanding dua turnamen beruntun, fokus Fajar/Rian juga ikut buyar. Pramudya/Yeremia akhirnya memimpin 5-11 di interval game pertama.

Paska turun minum, Pramudya/Yeremia semakin nyaman memanfaatkan kelengahan Fajar/Rian di sisi yang tidak ter-cover. Pasangan ranking 20 dunia itu masih unggul 11-16.

Fajar/Rian bukannya tanpa perlawanan. Mereka tetap berusaha mengumpulkan poin demi poin. Namun, Prayer berhasil menuntaskan game pertama dengan keunggulan 18-21.

Berbeda dengan game pertama, awal babak kedua justru Fajar/Rian yang memimpin 2-0. Benar saja, keduanya semakin nyaman bermain hingga memimpin 5-1 atas lawannya.

Kali ini, Rian lebih banyak berperan, melakukan smash kencang yang sulit diprediksi oleh Pramudya/Yeremia. Pasangan nomor wahid itu terus menggandakan angka jadi 7-4.