INDOSPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata melesat drastis.
Hal ini membuat PBSI menyoroti prestasi seniornya di Pelatnas, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang masih stagnan.
Sebagaimana diketahui, sepanjang tahun 2022 lalu, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati beberapa kali membuat kejutan di berbagai turnamen level dunia.
Rehan/Lisa sukses menjuarai Hylo Open 2022, setelah sebelumnya menjadi runnerup di Orleans Masters dan Vietnam Open 2022.
Rehan/Lisa juga melenggang ke semifinal Swiss Open dan French Open 2022. Mereka bahkan masuk nominasi Eddy Choong Most Promising Player of the Year 2022 oleh BWF.
Sementara itu, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata mencuri perhatian di awal tahun 2023, ketika tampil di Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta.
Jafar/Aisyah yang merupakan pemain muda debutan, mengawali langkahnya dari babak kualifikasi, justru berhasil melaju ke babak perempat final Indonesia Masters 2023.
Sementara seniornya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mentok di babak 16 besar. Zachariah/Hediana juga langsung kandas di babak awal Indonesia Masters.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky mengakui darah muda Jafar/Aisyah yang membuat mereka tampil nothing to lose, hingga meraih prestasi.
"Di sektor ganda campuran, ada pasangan Jafar/Aisyah yang berhasil mengejutkan (di Indonesia Masters 2023)," ungkap Rionny Mainaky kepada awak media.