INDOSPORT.COM – Rekap hasil Iran Fajr International Challenge 2023, di mana Indonesia berhasil menjadi juara umum usai memborong gelar, Minggu (5/2/23).
Partai final ajang Iran Fajr International Challenge 2023 pun sukses digelar, dengan sejumlah pebulutangkis berhasil meraih gelar juara di kompetisi yang digelar di Iran Badminton Federation Sport Hall.
Indonesia sendiri mengirimkan tiga wakilnya di partai puncak dan berhasil membawa dua gelar dan satu runner-up. Yakni Syabda Perkasa Belawa yang main di tunggal putra yang meraih gelar juara.
Syabda berhasil menang usai menumbangkan rivalnya asal Malaysia, Justin Hoh lewat tiga gim dengan skor 21-18, 12-21 dan 20-22.
Kemudian dua wakil lainnya ialah Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum (ganda putri) berhasil membawa gelar juara, sedangkan ganda putra Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino (ganda putra) menjadi runner-up.
Jesita/Febi sendiri sempat mendapatkan perlawanan sengit dari rivalnya asal Malaysia yakni Go Pei/Kee/Teoh Mei Xing.
Namun akhirnya Jesita/Febi menang lewat tiga gim dengan skor 20-22, 21-16 dan 21-17. Di sisi lain, dua gelar yang diraih Syabda dan Jesita/Febi tak bisa digapai oleh Raymond/Daniel.
Sebab, Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino yang berstatus sebagai unggulan ketiga kalah dari wakil Filipina yakni Christian Bernardo/Alvin Morada yang juga sebagai unggulan kedua.
Wakil ganda putra Indonesia kalah dua gim langsung dengan skor 16-21 dan 17-21. Meski demikian, Indonesia tetap didapuk sebagai juara umum.
Sebab, Indonesia mampu meraih dua gelar juara dan satu runner-up. Sedangkan Malaysia hanya mampu meraih satu gelar di ganda campuran dan sisanya runner-up di tiga sektor lainnya. Untuk lebih lengkapnya, berikut rekap hasil Iran Fajr International Challenge 2023: