Absen di BAMTC 2023, Ahsan/Hendra Asyik Dinner Bareng para Jawara Olimpiade China

Selasa, 14 Februari 2023 10:02 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kepergok dinner bareng para jawara di Olimpiade China yakni Zhang Nan dan Tiang Qing usai putuskan absen di ajang BAMTC 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kepergok dinner bareng para jawara di Olimpiade China yakni Zhang Nan dan Tiang Qing usai putuskan absen di ajang BAMTC 2023. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kepergok dinner bareng para jawara di Olimpiade China yakni Zhang Nan dan Tiang Qing usai absen di ajang BAMTC 2023.

Saat ini wakil bulutangkis Indonesia tengah bersiap untuk memulai kompetisi Kejuaraan Beregu Campuran Asia atau Badminton Asia Mixed Team Championship alias BAMTC 2023.

Skuat Garuda hanya mengirimkan dua perwakilan di lima sektor, dengan ganda putra diharapkan bisa menjadi tulang punggung tim.

PBSI sendiri sudah memilih dua pemain ganda putranya yang semuanya berasal dari Pelatnas Cipayung, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.

Sementara para wakil lainnya memutuskan untuk istirahat, kecuali Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang sedang berkunjung ke negeri China.

Kunjungan pasangan yang akrab disapa The Daddies ini karena ada acara bersama Victor selaku salah satu sponsor utamanya.

Di sela-sela kunjungannya ke China, Ahsan/Hendra berkesempatan untuk bertemu dengan sesama legenda peraih medali Olimpiade yakni Zhang Nan dan Tiang Qing.

Hal ini diketahui dari Insta Story Mohammad Ahsan, yang kemudian diunggah ulang oleh @dadszens di Twitter pada Senin (13/02/23) malam WIB, di mana The Daddies sedang makan bareng dua legenda China tersebut.

Zhang Nan sendiri merupakan pemain spesialis ganda putra dan campuran. Ia pernah meraih medali emas bersama Zhao Yunlei di Olimpiade Tokyo 2012, dan perunggu dengan pasangan yang sama di Olimpiade Rio 2016. Lalu meraih medali emas  di ganda putra bersama Fu Haifeng pada 2016.

Sedangkan Tiang Qing merupakan peraih medali emas bersama Zhao Yunlei pada edisi Olimpiade 2012 lalu.