Line-Up Big Match Indonesia vs Thailand di BAMTC 2023, Ini Bocoran PBSI

Kamis, 16 Februari 2023 10:11 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani di Badminton Asia Mixed Team Championships 2023. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani di Badminton Asia Mixed Team Championships 2023. (Foto: PBSI)
Begini Bocoran Rionny Mainaky

Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky menjamin seluruh pemain dalam kondisi siap tempur di babak penyisihan terakhir Badminton Asia Mixed Team Championships 2023.

"Para pemain dalam kondisi baik. (Rabu) sore jam 17.00 waktu setempat, kami telah menggelar latihan lagi, untuk persiapan menghadapi Thailand," ungkap Rionny.

"Susunan pemain yang diturunkan paling lambat baru diserahkan ke panitia, dua jam sebelum pertandingan. Jadi paling lambat baru akan kami kirim sebelum jam 11.00."

Rionny Mainaky menegaskan jika target mereka adalah jadi juara grup di Badminton Asia Mixed Team Championships 2023.

"Dari awal, kami memasang target juara grup. Makanya pertandingan terakhir lawan Thailand harus dimenangkan," kata legenda bulutangkis Indonesia tersebut.

Berdasarkan statistik tim Indonesia di tiga laga terakhir, Rionny optimis bisa meraih kemenangan mutlak atas Thailand.

"Dari hasil menang 5-0 masing-masing atas Lebanon, Suriah, dan Bahrain kemarin, bisa dilihat bagaimana performa para pemain," tegas Rionny Mainaky via Humas PP PBSI.

Namun, untuk line-up tim Indonesia saat menghadapi Thailand, Rionny Mainaky mengatakan bahwa ia masih mencari siapa saja pemain yang memiliki semangat besar.

"Untuk nama-nama pemain yang akan diturunkan Indonesia melawan Thailand, masih dilihat bagaimana kondisi terakhir dari latihan sore (Rabu)," ujarnya.

"Yang pasti, Indonesia akan menurunkan kekuatan terbaik. Bisa dilihat siapa yang paling siap untuk diturunkan melawan Thailand."

"Siapa yang selama di Dubai selalu tampil terbaik, punya semangat besar, dan punya peluang besar untuk menang, akan kami tampilkan," kata Rionny Mainaky jelang duel Indonesia vs Thailand di BAMTC 2023.