Indonesia Gagal Total di BAMTC 2023, Media China Beri Sentilan Menohok
Saat Indonesia dipastikan gagal ke semifinal Badminton Asia Mixed Team Championships 2023 (BAMTC), media China pun turut menyinggung hal ini dalam salah satu beritanya pada Minggu (19/0/23).
Media China begitu kaget dengan tersingkirnya tim kuat Indonesia. Padahal mereka tahu bahwa Indonesia diperkuat sejumlah rival berat pemain-pemain top dunia.
“Tim Indonesia yang memiliki kekuatan untuk merebut gelar juara, justru disingkirkan oleh tim Korea Selatan 1-3,” tulis Media Sohu.
“Juara Olimpiade Apryani Rahayu yang berpasangan dengan Siti Fadia Silva Ramadhanti justru kalah dari pasangan gado-gado Korea Selatan, Le So-hee/Baek Ha-na.”
“Pasangan gado-gado Na Sung-seung/Kim Won-ho mengalahkan pasangan ranking satu dunia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 2-1.”
“Dan kunci tersingkirnya pasangan Indonesia (Fajar/Rian dari Korea Selatan) adalah kekalahannya di set kedua,” tulis media Sohu.
Terlepas dari tersingkirnya Indonesia dari ajang BAMTC 2023, beberapa negara unggulan seperti Jepang dan Malaysia juga memiliki nasib serupa. Mereka tidak bisa melaju ke semifinal BAMTC 2023.
Hal yang membuat Badminton Asia Mixed Team Championships 2023 menjadi ajang unjuk gigi bagi sejumlah pemain pelapis dari Thailand, India, China, dan Korea Selatan.
Pada akhirnya, tim bulutangkis China yang menjadi jawara BAMTC 2023 usai melumat Korea Selatan dengan skor 3-1 di final, Minggu (19/02/23).
Catatan menariknya, tanpa skuat inti, China bisa mempertahankan gelar juara Badminton Asia Mixed Team Championships. Tahun 2019, China sukses juara di ajang ini usai mengalakan Jepang di final.
Sumber: Sohu