INDOSPORT.COM – Pelatih ganda campuran PB Djarum, Vita Marissa, terus menggenjot Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja agar bisa bersaing di papan atas dunia.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja sedang melakukan persiapan untuk menjalani German Open dan All England 2023.
Saat ini, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja duduk di ranking 17 dunia versi BWF, dengan mengoleksi 48,660 poin.
Catatan itu berbeda dengan yang ditorehkan oleh rekan senegaranya di ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Hanintyas Mentari.
Pasalnya, Rinov Rivaldy/Pitha Hanintyas Mentari saat ini menempati urutan ke-9 dalam ranking dunia versi BWF.
Rinov/Pitha sejauh ini telah mengumpulkan perolehan poin sebanyak 56,778 angka. Mereka memiliki selisih 8,118 poin dari Dejan/Gloria.
Maka dari itu Vita Marissa terus menggenjot kemampuan yang dimiliki oleh Dejan/Gloria untuk bersaing di papan atas ganda campuran dunia.
Terlebih lagi, Dejan/Gloria dikirimkan untuk mengikuti gelaran Germany Open 2023. Sementara Rinov/Pitha akan abesn.
Sehingga, hal tersebut bisa menjadi kesempatan emas bagi Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja untuk menyusul perolehan poin yang dimiliki oleh rekannya.
Bahkan, baru-baru ini Dejan/Gloria dilaporkan sedang menjalani latihan yang lebih intens dengan Vita Marissa demi meraih prestasi.