INDOSPORT.COM – Legenda ganda campuran, Debby Susanto beri komentar panas usai Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja bungkam unggulan Malaysia di German Open 2023.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja berhasil mengamankan kemenangan atas wakil Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, dua gim langsung dengan skor 21-14, 21-15.
Sekadar informasi, Dejan/Gloria menjadi salah satu wakil tim bulutangkis Indonesia di German Open 2023 bersama dengan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Dengan kemenangan ini, DeGlo berhak melaju ke babak 16 besar German Open 2023 dan akan melawan wakil Hong Kong, Lee Chun Hei Reginald/Ng Tsz Yau.
Tan Kian Meng/Lai Pei Jing sendiri merupakan ganda campuran Malaysia dan berstatus sebagai unggulan ketiga. Tentu kemenangan ini menjadi modal positif bagi Dejan/Gloria.
Turut bahagia dengan kemenangan perdana ganda campuran di bawah asuhan PB Djarum itu di German Open, Debby Susanto turut memberikan komentar panas sebagaimana dalam unggahan Instastory-nya.
“Yeayyy, go go go,” tulis Debby Susanto sambil menambahkan emoticon api.
Tak hanya itu, Debby Susanto turut menandai akun Instagram Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja serta dua pelatihnya yakni Vita Marissa dan Wifqi Windarto.
Debby Susanto sendiri sering dikenal sebagai mantan pebulutangkis yang kerap memberikan dukungan kepada juniornya terutama di sektor ganda campuran.
Sekadar informasi, Debby Susanto pernah gemilang di sektor ganda campuran bersama Praveen Jordan dengan menyabet medali emas SEA Games (2013, 2015) hingga juara All England 2016.