Hasil Swiss Open 2023: Diwarnai Shuttlecock Nyangkut, Gregoria Sukses Lakukan Comeback

Jumat, 24 Maret 2023 03:25 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
© PBSI
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung di laga perdana All England pada Selasa (14/3/2023) waktu Inggris. (Foto: PBSI) Copyright: © PBSI
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung di laga perdana All England pada Selasa (14/3/2023) waktu Inggris. (Foto: PBSI)
Jalannya Set Ketiga

Memasuki set ketiga, Gregoria berhasil membuka keunggulan dengan poin 3-1 dari wakil asal Kanada, Michelle.

Namun, situasinya masih belum aman karena Michelle terus berjuang mengejar ketertinggalan hingga membuat poin menjadi 5-3.

Michelle pun berhasil mengembalikan keadaan sekaligus mengamankan interval di babak ketiga ini dengan keunggulan 10-11 atas Gregoria.

Pertandingan semakin sengit karena Grego turut mampu menambah poin yang membuatnya kembali unggul.

Gregoria pada akhirnya berhasil memenangkan babak 16 besar Swiss Open 2023 setelah mengalahkan Michelle dengan poin 17-21, 21-16, 21-16.

Baca berita sepakbola dan olahraga lainnya di Google News