In-depth

Profil Jafar/Aisyah: Juara Vietnam International Challenge, Bibit Unggul Ganda Campuran Indonesia

Minggu, 26 Maret 2023 18:54 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, juara Vietnam International Challenge 2023. Foto: PBSI. Copyright: © PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, juara Vietnam International Challenge 2023. Foto: PBSI.
Mengenal Lebih Dekat Jafar/Aisyah

Ya, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata merupakan anak didik Flandy Limpele sebelum sang mentor memilih jadi pelatih di Hong Kong.

Sayangnya, kini mantan partner Eng Hian tersebut sudah tidak bisa membimbing Jafar/Aisyah yang notabene atlet ganda campuran pratama andalan Pelatnas.

Namun tentu saja Jafar/Aisyah akan terus berkembang meski sudah tidak lagi dididik oleh seorang Flandy Limpele.

Sekilas tentang Jafar Hidayatullah

Pemuda yang satu ini lahir di Tangerang pada tanggal 9 Januari 2003 dan usianya kini sudah genap 20 tahun. Ia bermain dengan tangan kanan.

Jafar merupakan jebolan klub bulutangkis PB Rajawali dan atlet binaan dari Banten. Ia pun masuk ke Pelatnas 2023 bersama rekan sedaerahnya, Prahdiska Bagas Shujiwo.

Sekilas tentang Aisyah Salsabila Putri Pranata

Lahir di Klaten pada 20 Januari 2003. Usianya sama dengan sang partner, Jafar Hidayatullah, dan ia juga bermain dengan tangan kanan.

Aisyah diketahui berasal dari PB Dimensi B.A DKI Jakarta. Namanya berada di daftar pemain pratama yang dipanggil ke Pelatnas PBSI 2023.

Demikianlah profil singkat Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, ganda campuran wakil Indonesia yang baru saja juara di Vietnam International Challenge 2023.

Setelah keberhasilan ini, tentu patut dinanti seperti apa sepak terjang mereka di turnamen-turnamen internasional lainnya dalam waktu dekat.

Selamat, Jafar/Aisyah!

Sumber: pbsi.id, bwfbadminton.com