INDOSPORT.COM – Masih dilarang tampil BWF sejak negaranya menginvasi Ukraina, ratu bulutangkis Rusia, Viktoriia Kozyreva, kini jarang tersorot dan alih profesi jadi ratu iklan.
Seperti diketahui, hingga saat ini Viktoriia Kozyreva dan para atlet badminton Rusia serta Belarusia, masih dilarang bertanding oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF).
Larangan bertanding itu diberikan BWF sebagai salah satu dampak dari invasi yang dilakukan Rusia ke Ukraina sejak 24 Februari 2022 lalu.
Dalam pernyataan, BWF mendukung pernyataan Dewan Eksekutif Komite Olimpiade International (IOC), dan membatalkan turnamen bulutangkis di Rusia dan Belarusia.
Kemudian, bendera Rusia dan Belarusia tidak boleh dikibarkan, serta lagu kebangsaan Rusia dan Belarusia tidak boleh dimainkan di semua turnamen bulutangkis.
Belum diketahui sampai kapan pelarangan bertanding akan dicabut. Apalagi situasinya hingga saat ini, perang masih terjadi antara Rusia dan Ukraina.
Dilansir dari laman BWF, Viktoriia Kozyreva sendiri terakhir kali bertanding di turnamen resmi international sudah sejak Januari 2022 lalu.
Saat itu Viktoriia Kozyreva tampil di Estonian International 2022 dan berhasil menjadi runner-up bersama partnernya di ganda putri, Mariia Sukhova.
Sementara di sektor ganda campuran, atlet kelahiran 28 September 2001 itu harus terdepak di babak 16 besar dengan pasangannya, Alexandr Zinchenko.
Di tengah ketidakpastian kariernya sebagai atlet bulutangkis nasional di Rusia, Viktoriia Kozyreva agaknya menghibur diri dengan alih profesi sementara sebagai ratu iklan. Intip potret menawannya!