Ramai di Sosial Media, Bintang Muda PBSI Ini Jadi Korban Degradasi Selanjutnya?

Sabtu, 15 April 2023 16:50 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Bintang muda PBSI sektor tunggal putra yakni Yonathan Ramlie dikabarkan menjadi korban degradasi selanjutnya. Benarkah demikian? Copyright: © PBSI
Bintang muda PBSI sektor tunggal putra yakni Yonathan Ramlie dikabarkan menjadi korban degradasi selanjutnya. Benarkah demikian?

INDOSPORT.COM – Bintang muda PBSI sektor tunggal putra yakni Yonathan Ramlie dikabarkan menjadi korban degradasi selanjutnya. Benarkah demikian?

Baru-baru ini ramai di sosial media akan ada atlet bulutangkis Pelatnas PBSI yang terkena degradasi karena performa yang mentok di beberapa turnamen.

Banyak badminton lovers menduga bintang muda tunggal putra yakni Yonathan Ramlie yang menjadi korban degradasi PBSI jelang pertengahan musim 2023.

Yonathan Ramlie sendiri merupakan atlet bulutangkis binaan klub PB Exist yang resmi menjadi tunggal putra utama pada 2023 lalu bersama dengan Jonatan Christie dan Anthony Ginting.

Sayangnya, penampilan Yonathan bisa dibilang kurang memuaskan dalam beberapa turnamen di awal musim 2023, di mana ia selalu kandas di babak-babak awal.

Oleh sebab itu, menurut unggahan akun penggemar di Twitter yakni @haloakukejora, Yonathan Ramlie menjadi korban degradasi selanjutnya PBSI.

Dalam unggahan tersebut, terlihat unggahan Alwi Farhan yang mengucapkan sampai jumpa kepada Yonathan dalam unggahan di Instastory-nya.

Tak hanya itu, Yonathan juga menuliskan sebuah cuitan di Twitter “Matahari terbenam sangat cantik bukan?” yang sukses membuat BL menduga itu adalah salam perpisahan dirinya di Pelatnas PBSI.

Tentu, penampilan Yonathan Ramlie di beberapa kejuaraan bisa dibilang tertinggal dari tunggal putra utama PBSI lainnya seperti Alwi Farhan hingga Christian Adinata.

Alwi Farhan sendiri sukses keluar sebagai runner-up di Osaka International Challenge 2023. Sementara Christian Adinata berhasil tembus BWF World Tour di level super 300 hingga 500.