Waduh! BL Ketar-ketir, Dewan BWF Spill Kabar Buruk soal Indonesia Open 2023

Sabtu, 6 Mei 2023 17:00 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
© PBSI
Dewan BWF, Bambang Roedyanto membocorkan kabar buruk jelang dihelatnya Indonesia Open 2023 yang membuat badminton lovers ketar-ketir. Copyright: © PBSI
Dewan BWF, Bambang Roedyanto membocorkan kabar buruk jelang dihelatnya Indonesia Open 2023 yang membuat badminton lovers ketar-ketir.

INDOSPORT.COM – Dewan BWF, Bambang Roedyanto membocorkan kabar buruk jelang dihelatnya Indonesia Open 2023 yang membuat Badminton Lovers (BL) ketar-ketir.

Turnamen bulutangkis paling bergengsi, Indonesia Open 2023 sebentar lagi bakal digelar yakni pada 14 hingga 18 Juni mendatang di Jakarta.

Indonesia Open 2023 sendiri merupakan turnamen BWF level super 1000 yang akan memperebutkan total hadiah sebesar 1,250 juta dolar atau setara Rp18,3 miliar.

Akan tetapi, jelang dihelatnya Indonesia Open, Dewan BWF yakni Bambang Roedyanto malah spill kabar kurang mengenakkan terkait dengan harga tiket bagi penggemar yang akan menonton perjuangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dkk.

Kabar ini diungkapkan Bambang Roedyanto sebagaimana dalam cuitan di akun media sosial Twitter pribadinya yang menyebut harga tiket Indonesia Open akan melonjak tinggi.

“Nih yg pada kepo harga IO (Indonesia Open -red), dpt bisikan, harga konser Blackpink/ Coldplay lewat…. Wow.. scary scary Mie Sedap,” tulis Bambang.

Sebagai informasi, harga tiket Indonesia Open pada edisi sebelumnya dibanderol mulai dari Rp90 ribu untuk kategori III pada babak 32 besar.

Kemungkinan besar maksud Bambang Roedyanto membandingkan tiket Indonesia Open dengan konser Blackpink dan Coldplay untuk kategori paling tinggi atau sekadar sarkas untuk menggambarkan kenaikan harga tiket IO. Sebab konser dua grup dunia itu dimulai dari harga lebih dari Rp1 juta.

Harga tiket Indonesia Open yang melambung bisa disebabkan oleh antusias badminton lovers yang tinggi untuk melihat atlet papan atas seperti Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto hingga Anthony Ginting.

Tak hanya itu, beberapa atlet lainnya turut menuai atensi tinggi dari BL seperti Gregoria Mariska hingga ganda putra yang dinantikan kiprahnya, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.