Medali Emas SEA Games dan Pesan Cinta Pitha Mentari untuk Syabda Perkasa
Awalnya Cea atau Christian Adinata mengunggah sebuah cuitan berisi dua foto yang didedikasikan untuk Syabda Perkasa Belawa.
Salah satu foto yakni para pemain tunggal putra berjejer memamerkan medali emas sambil membawa jersey milik Syabda.
Lalu foto yang lain menampakkan Cea memamerkan medali emas sekaligus berfoto bersama jersey milik rekannya yang telah berpulang tersebut.
“We did it champ! @syabdaperkasa @phmentarii,” tulis Cea, sambil menandai akun Twitter Pitha Haningtyas.
Tak lama kemudian cuitan tersebut mendapatkan respons dari Pitha Haningtyas Mentari yang juga merupakan kekasih almarhum Syabda.
Pitha meresposnnya hanya dengan mengirimkan simbol cinta atas ungguhan Christian Adinata soal janji mereka yang membawa kemenangan untuk Syabda.
— Pitha Haningtyas Mentari (@phmentarii) May 11, 2023
Respons dari Pitha pun mendapatkan banyak dukungan dari Badminton Lovers (BL), yang tak lupa mengingatkan agar ia tetap selalu semangat dan tegar.
“peluk untuk mentariku sayang! peluk erateratt! sehat selaluuu yaa, tariii!” @es********
“Sayang tarii, semangat tandingnya ya tar” @al******
“Kuat ya ka, semangat selalu” @LS******
Sumber: Twitter/phmentarii