Indonesia Open 2023: Ganda Putra Denmark Kim/Anders Ketagihan Santap Nasi Goreng
Dilansir dari story Instagram @kimastrup, Kim Astrup menjajal makanan Indonesia bernama nasi goreng yang pastinya membuat netizen senang bukan main.
Tampak dalam piring Kim Astrup itu makanan nasi goreng yang dilengkapi dengan telur mata sapi beserta ayam goreng dan sate.
Kim Astrup tampak menyukai dengan hidangan nasi goreng ala Indonesia itu yang mana ia menyertakan emoticon bendera Indonesia dan love dalam story Instagram.
Tak berbeda dengan rekan setimnya, Anders Skaarup Rasmussen juga mengincipi kuliner nasi goreng sebagaimana diunggapnya melalui story Instagram.
Nasi goreng tersebut juga ditemani kerupuk dan sambal, tetapi tak diketahui apakah Kim/Anders juga menyukai sambal mengingat orang barat tidak begitu menyukai makanan pedas.
Tentu saja hal ini membanggakan netizen Indonesia. Sekadar informasi, Indonesia sendiri menempati peringkat ke-16 sebagai makanan terenak di dunia dari data TasteAtlas.
Selain itu, menurut CNN, nasi goreng adalah makanan terenak kedua di Indonesia setelah rendang yang pastinya tak salah pilih apabila Kim/Astrup mengincipi makanan tersebut.
Sementara itu, perjalanan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen tentu saja tidak akan mudah di Indonesia Open 2023 ini karena harus melawan sang juara bertahan.
Ya, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen akan bersua sang peringkat nomor 5 ranking BWF asal China, Liu Yuchen/Ou Xuan Yi.
Pememang dari laga ini akan bertemu dengan Akira Koga/Taichi Saito (Jepang) atau Lee Yang/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei) di babak 16 besar Indonesia Open 2023 nanti.