Tepis Isu Hubungan Panas, Momen Manis Nova Widianto Ketemu Lisa Ayu Kusumawati

Selasa, 13 Juni 2023 11:20 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Isman Fadil
© PBSI
Momen manis pertemuan Nova Widianto dan Lisa Ayu Kusumawati di Indonesia Open 2023 jadi perbincangan penggemar bulutangkis. Copyright: © PBSI
Momen manis pertemuan Nova Widianto dan Lisa Ayu Kusumawati di Indonesia Open 2023 jadi perbincangan penggemar bulutangkis.

INDOSPORT.COM – Momen manis pertemuan Nova Widianto dan Lisa Ayu Kusumawati di Indonesia Open 2023 jadi perbincangan penggemar bulutangkis.

Seperti diketahui, gelaran turnamen super 1000, Indonesia Open 2023 resmi dimulai Selasa (13/06/23) yang menyuguhkan aksi para pebulutangkis papan atas dunia.

Termasuk bintang bulutangkis Indonesia di ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang tentu dinantikan kiprahnya.

Menariknya, sebelum berlaga di Indonesia Open, Lisa Ayu Kusumawati menyempatkan bertemu dengan sang mantan pelatih, Nova Widianto.

Hal ini dilihat dari unggahan istri Nova Widianto, Eny Widiowati dalam Instagram Story yang kembali diunggah akun Twitter badminton lover @badminton__fess.

Coach Nova sama Lisa ketemu,” tulis akun @badminton___fess.

Momen ini tentu menjadi penyejuk jelang dihelatnya Indonesia Open. Pasalnya, dua sosok ini sering menjadi perbincangan penggemar karena sering psywar saat menjadi lawan.

Sekadar informasi, Nova Widianto sendiri resmi hengkang dari PBSI pada akhir 2022 dan memutuskan bergabung dengan Pelatnas BAM pada Januari 2023.

Nova sendiri mengampu sektor ganda campuran Malaysia dan berhasil membawa salah satu pasangan, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei masuk ke jajaran top 20 ranking BWF.

Menariknya, pasangan Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati selalu kalah dalam dua pertemuan melawan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei yakni di Malaysia Open dan Orleans Masters 2023.